Senandungkan Lagu-lagu Religi Style Baru


Berikut ini adalah berita yang diambil dari Tribun Pontianak. Sumber Asli dan Penulis disertakan di bawah artikel.

GRUP nasyid yang digawangi oleh Edo Pradana Prasitha (Vokal), Edwar Ashari (Vokal 2), Husni Lamaryoga (Beatbox), Robby Zulenda (back vocal) dan Thoriqin (Bass) ini bermetamorfosis menjadi sebuah grup nasyid yang lebih modern dengan formasi dan style baru.

Sudah sepuluh tahun grup ini terbentuk. Dulu namanya adalah Nasyid taZki. Dan sekarang berevolusi menjadi TaZki Acapella, dengan formasi terbaru yang terbentuk pada 12 Oktober 2012.

"Sekarang grup kami dengan konsep baru, style baru dan personel formasi baru. Ditambah Addtional Player yaitu Syarif Ahmad Sakinah (vokal) dan Khairin Akbar (Vokal 2)," ujar Edo Pradana Prasitha, sang vokalis, Selasa (1/7/2014).

Ia bercerita, konsep permainan musik sebelumnya masih bersifat sederhana. Yakni masih menggunakan alat-alat rebana sederhana. "Itu berlangsung dari 2004 sampai 2006. Kemudian 2006 mulai masuk konsep acapella. Tanpa alat musik. Acapella yang dipakaipun standar dengan mengandalkan vokal grup dan bass," tuturnya.

Grup ini sempat vakum beberapa waktu. Dan tim ini menyisakan 3 personel. Berawal dari Inisiatif Edo, vokalis lama, mereka membangun grup nasyid kembali dengan mencari beberapa personel untuk membentuk formasi baru. Akhirnya dapatlah Edwar dan Husni untuk melengkapi "sisa" personel (Edo, Robby, Thoriq). Dan mengubah nama menjadi taZki acapella.

"12 Oktober kita memulai perform dengan formasi dan konsep baru. Konsep yang kita pakai adalah musik modern yang dihasilkan dari suara beatbox. Orang mengenal nasyid adalah salah satu kesenian Islami, yang lumrahnya membawakan lagu-lagu religi/shalawat. Namun dengan mengambil konsep modern beatbox dan konsep-konsep acapella modern, mereka mampu memberikan warna di dunia musik nasyid. Jangkauannya lebih luas. Namun tidak lari dari kaidah nasyid itu sendiri," terangnya. 

Lagu yang mereka bawakan tidak hanya sekadar lagu-lagu religi. Kerap mereka menandungkan lagu-lagu lain yang berbau musik motivasi (positif). (Tribun Cetak)

Penulis: Mirna
Editor: Jamadin
Sumber: Tribun Pontianak

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

CONVERSATION

0 komentar:

Posting Komentar

"Komentar yang baik akan menunjukkan pribadi yang baik pula."

Terima kasih telah berkunjung dan membaca tulisan ini. Bantu SHARE yaa jika berkenan. Silahkan centang beri tahu saya untuk berinteraksi lebih lanjut di kolom komentar.

Salam hangat,
Leemindo.com