Iconnet, Layanan Internet Broadband dari PLN dengan Sistem Prabayar



Leemindo Halo teman-teman pencinta wifi tetangga dan yang suka tethering teman! Kali ini Leemindo mau kasi solusi nih supaya kalian semua bertobat. Hahaha. Leemindo akan mengulas tuntas sebuah produk Layanan Internet Broadband dari PLN, yang sangat COCOK untuk kantong Anda, yaitu Iconnet.

Diperkenalkan oleh ICON+ bersama PT. PLN (Persero) pada 31 Mei 2021, Iconnet merupakan brand baru layanan fixed broadband internet yang sebelumnya bernama Stroomnet. Iconnet hadir dengan menawarkan nilai tambah bagi pelanggan melalui kepastian akan jaringan internet yang andal, terjangkau, dan tanpa batas

Layanan internet berbasis fiber optic ICON+ ini terbilang cukup gemilang. Hanya dalam hitungan bulan saja, Iconnet telah dinikmati lebih dari 120.000 pelanggan dengan lebih dari 300.000 homepass. Pertumbuhan layanan fixed broadband internet ICON+ meningkat 710 persen dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya.

Mengapa bisa demikian? Nih, ada 5 keunggulan Iconnet yang bisa Anda dapatkan. 

1. Tidak Ada Deposit dan Biaya Instalasi

Pemasangan Iconnet tidak dikenakan biaya instalasi dan tidak ada deposit yang harus disetorkan sebagai jaminan. 

2. Harga Flat

Harga Iconnet bersifat flat (tidak berubah) di setiap paketnya. Berikut ini adalah Daftar Harga setelah PPN

  • Paket 10 Mbps Rp193.000 + PPn11% + admin 2500 = Rp216.800/bulan

  • Paket 20 Mbps Rp250.000 + PPn11% + admin 2500 = Rp280.000/bulan

LAGI PROMO NIH GUYSS!

  • Paket 35 Mbps Rp285.000 Rp265.000 + PPn11% + admin 2500 = Rp294.000/bulan

  • Paket 50 Mbps Rp395.000 + PPn11% + admin 2500 = Rp440.000/bulan

Pembayaran dapat dilakukan di beberapa merchant yaitu melalui Bank Mandiri, BRI, Alfamart, Indomaret dan Tokopedia.

3. Tidak Ada Denda Keterlambatan

Anda tidak dikenakan denda jika terlambat membayar biaya bulanannya. Ini disebabkan karena sistem Iconnet adalah Prabayar. Jadi, jika Anda terlambat membayar (sudah jatuh tempo), Anda hanya tidak bisa menggunakannya saja (isolir/ dimatikan sementara) dan akan diaktifkan kembali setelah Anda melakukan pembayaran sesuai harga awal.

4. Tanpa FUP

FUP (Fair Usage Policy) adalah batas pemakaian normal. FUP merupakan sebuah kebijakan yang diterapkan provider untuk membatasi pemakaian internet. Iconnet tidak memberlakukan FUP sehingga pengguna bisa menggunakan internet dengan bebas, tanpa batasan kuota setiap bulannya dengan kecepatan Upload dan Download 1:1. 

5. Paket Fleksibel

Paket Internet Iconnet bersifat fleksibel, yang artinya dapat di-upgrade kapanpun sesuai kebutuhan bandwidth dan kecepatan yang lebih tinggi.

ALUR PEMASANGAN ICONNET

✅ Share lokasi rumah via Whatsapp

✅ Tim Icon+ mengecek lokasi rumah melalui sistem (Tercover/ Tidak Tercover)

✅ Isi data form pendaftaran jika tercover

✅ Data diproses

✅ Kode pembayaran pelanggan (Virtual Account) keluar melalui email aktif yang sudah didaftarkan

✅ Melakukan pembayaran segera melalui (ALFAMART, INDOMARET, BRI, MANDIRI, TOKOPEDIA) pilih salah satu.

✅ Masuk antrean pemasangan

✅ Tiket pemasangan pelanggan keluar setiap jam 06.00 WIB (bayarkan sesegera mungkin)

✅ Tim teknisi memproses pemasangan mulai dari jam 10.00 - 23.00 WIB (Tergantung antrian pemasangan)

✅ Koneksi internet langsung aktif/ bisa digunakan setelah teknisi melakukan aktivasi di tempat

✅ Tanggal pembayaran selanjutnya terhitung tanggal aktif WiFi-nya.

ICONNET menjadi jawaban akan kebutuhan layanan internet berkualitas. Menawarkan kemudahan mulai dari aktivasi, pembayaran, hingga mendukung berbagai aktivitas kehidupan.

Nah, tunggu apalagi! Yuk, yang masih suka tethering teman atau pake wifi tetangga, beralihlah ke layanan wifi pribadi dari rumah. Gass langsung Shareloc ke ADMIN untuk pengecekan ketersediaan layanan di area Anda dan untuk pertanyaan lebih lanjutnya!

CONVERSATION

0 komentar:

Posting Komentar

"Komentar yang baik akan menunjukkan pribadi yang baik pula."

Terima kasih telah berkunjung dan membaca tulisan ini. Bantu SHARE yaa jika berkenan. Silahkan centang beri tahu saya untuk berinteraksi lebih lanjut di kolom komentar.

Salam hangat,
Leemindo.com