Style Hitam Putih Bikin Triple Ganteng

Style Hitam Putih Monokrom

Leemindo.com Yohaaa, lebaran semakin dekat nih guys! Sudahkah kamu belanja untuk walking-walking selama lebaran nanti? Selain baju koko muslim yang emang wajib dipakai di suasana Idul Fitri, tentu kita juga perlu style untuk jalan-jalan seharian menghabiskan air kaleng dan kue lapis dengan berbagai versi.

Nah, kali ini saya ingin berbagi tips tentang sebuah style fashion pria dengan tema monokrom. Style monokrom adalah tren fashion yang awet sepanjang masa. Outfit monokrom ini memberikan kesan elegan, simpel, dan cocok ke segala suasana aktivitas kita. So, tidak hanya untuk lebaran, style hitam putih ini bisa jadi teman sehari-hari dalam berbagai kegiatan.

Style Hitam Putih Bikin Triple Ganteng

Nah, jika kamu sudah bosan memakai baju warna warni, mari kita coba dengan style monokrom ini. 
Jika tak mampu mewarnai penampilan dengan menyaingi pelangi, cobalah berikan sentuhan hitam putih untuk style dalam menjalankan aktivitas kita.
Edo TaZki Prasitha ~ Leeminho cabang Pontianak
Style Hitam Putih Mr. Brank
Tadinya foto sendiri. Pas pake style hitam putih, langsung triple ganteng
Untuk menyempurnakan style kaos hitam putih ini, ada beberapa yang harus diperhatikan dalam pemilihan warna dari ujung kaki sampai kepala.

Warna Celana yang Menyempurnakan Style dari Atas hingga ke Bawah
Standarnya sih, warna dengan celana hitam akan sangat terlihat klop. Tapi jika ingin lebih terlihat segar, bisa menggunakan celana berwarna abu atau krem. Simpelnya fashion kaos hitam putih salah satunya adalah memilih warna celana. Banyak pilihan. 

Sepatu dan Aksesoris Pelengkap
Gak mungkin 'kan kita jalan-jalan gak pake alas kaki. Haha! Pemilihan warna sepatu juga mempengaruhi nilai sempurna dalam fashion hitam putih pria ini. Jam tangan dan topi juga bisa ditambahkan dalam aktivitas perjalanan kamu menuju kue lapis favorit di rumah temanmu. Saya suka menggunakan topi hitam atau putih untuk style untuk menambah penampilan semakin monokrom. Selain itu, kamu juga bisa menambahkan kacamata, syal, dan aksesoris lainnya dalam style ini.

Style hitam putih Mr. Brank
Topi Hitam Putih menambah penampilan semakin monokrom

Fashion hitam putih ini juga bisa kita gunakan dalam sebuah performance, misalnya sebagai musisi. Yang tau taZki Acapella tentu tidak akan percaya jika saya akan manggung dengan membawa alat ini. Indikasi terkuatnya pasti alat ini hasil minjem. Haha. Anda benar!


Kostum anyar taZki Acapella juga saya rancang dengan gaya monokrom. Perpaduan warna hitam dengan corak dayak Kalimantan Barat berbalut abu-abu putih, membuat kostum kami terlihat sangat elegan. Kostum ini menjadi favorit tim dalam beberapa performance.

Style Hitam Putih Monokrom
Style koko hitam putih taZki Acapella dengan corak dayak Kalbar
Mr. Brank, Pilihan Tepat untuk Style Hitam Putih
Kaos hitam putih yang saya gunakan pada foto-foto di atas adalah hasil produksi lokal, lho. Tepatnya dari Kota Gresik, telah lahir sebuah brand dengan ikon kumis yang dalam bahasa Jawa disebut Brengos. Untuk pertimbangan komersil, istilah brengos ini pun diubah menjadi Brank. Mr. Brank, begitu panggilan lengkapnya, memiliki basic style monokrom yang memadupadankan warna hitam dan putih dengan sasaran pangsa pasar generasi saya milenial.
Kami menjunjung tinggi kualitas mulai dari bahan yang nyaman sablon, bordir, printing, sampai produk handmade. Desainnya pun mencerminkan gaya hidup anak muda pria yang kekinian, sportif, nyeleneh, story petualangan mencari pasangan dan berbagai quote yang bisa menertawakan diri sendiri.
Nurul Eka Yulifah - Owner Mr. Brank
Untuk target pasar sendiri, Mr. Brank mencoba masuk ke segmentasi mulai dari kelas ekonomi sampai menengah pada kisaran harga mulai dari Rp 100.000 hingga Rp 1.000.000 dengan berbagai varian produk. Selain t-shirt, Mr. Brank juga menyediakan kemeja, celana pendek dan panjang, jaket, syal, topi, sweater, sweatshirt, hoodie, dan masih banyak lagi.

Store yang terletak di Jalan Faqih Usman IX No. 1, Gresik menjadi cara pemasaran secara offline. Untuk pemasaran secara online dilakukan dengan sistem penjualan langsung, reseller dan franchise.  Dalam setahun terakhir ini Mr. Brank setidaknya bisa merambahi kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Denpasar, Malang, dan Medan. Mr. Brank juga tengah menjajaki pasar ekspor dengan terlebih dahulu menjangkau negara tetangga seperti Malaysia, Brunei Darussalam, Singapura, dan Australia.

Selain desain dan warna yang sangat milenial, Mr. Brank juga memiliki banyak pilihan produk. Ini yang akan membuat fashion hitam putih kita semakin komplit. Tunggu apalagi, biar gantengmu menjadi triple, kepoin gih Official Instagramnya di Mr. Brank.

Style Hitam Putih Mr Brank
Narahubung Mr. Brank
Begitulah akhir cerita indah tentang bagaimana cara menjadikan gantengmu tidak hanya double, melainkan triple. Lebaran ini, jadikan Mr. Brank sebagai penambah gayamu untuk bersilaturahim ke rumah para sahabat dan sanak saudara.

CONVERSATION

0 komentar:

Posting Komentar

"Komentar yang baik akan menunjukkan pribadi yang baik pula."

Terima kasih telah berkunjung dan membaca tulisan ini. Bantu SHARE yaa jika berkenan. Silahkan centang beri tahu saya untuk berinteraksi lebih lanjut di kolom komentar.

Salam hangat,
Leemindo.com